UKM Seni dan Budaya - Organisasi adalah salah satu kesatuan yang tidak akan pernah bisa dipisahkan dari kehidupan manusia yang notabenenya menjadi wadah bagi orang-orang, baik di masyarakat maupun dilingkungan Perguruan Tinggi.

Perguruan Tinggi sendiri sebagai tempat setiap orang yang berlatarbelakang berbeda bersama, di sana juga banyak terlahir organisasi yang bergerak dengan bidangnya masing-masing. Seperti halnya lembaga mahasiswa di tingkat universitas maupun di tingkat fakultas.

Unit Kegiatan Mahasiswa Seni dan Budaya Universitas Cokroaminoto Yogyakarta merupakan lembaga mahasiswa khusus yang mewadahi mahasiswa ditingkat universitas melalui perekrutan. Unit Kegiatan Mahasiswa Seni dan Budaya Universitas Corkaominoto Yogyakarta dalam hal ini bergerak dengan 3 (tiga) bidang 1) Bidang Musik; 2) Bidang Teater; 3) Bidang Paduan Suara. Ketiga bidang tersebut memiliki tujuannya sendiri namun tetap tidak bertentangan dengan azaz dan tujuan dari Unit Kegiatan Mahasiswa Seni dan Budaya Universitas Cokroaminoto Yogyakarta sendiri.

Seperti halnya organisasi kemahasiswaan lainnya, Unit Kegiatan Mahasiswa Seni dan Budaya Universitas Cokroaminoto Yogyakarta akan melakukan Masa Penerimaan Anggota yang kemudian disebut SAPA, kegiatan ini bertema “Menanamkan Budaya Salam Setia sebagai Tonggak Awal Keberlanjutan Keluarga Seni dan Budaya”.

Dengan terselenggarakan kegiatan ini, maka diharapkan sebagai awal tercipta loyalitas dan komitmen anggota di Unit Kegiatan Mahasiswa Seni dan Budaya Universitas Cokroaminoto Yogyakarta untuk menjaga dan mengemban tujuan awal dari dibentuknya organisasi ini.

Masa Penerimaan Anggota


Masa Penerimaan Anggota atau yang kemudian disingkat dengan SAPA adalah salah satu kegiatan dan program kerja dari Pengurus Harian Unit Kegiatan Mahasiswa Seni dan Budaya Universitas Cokroaminoto Yogyakarta (UKM SB UCY) masa bakti 2018-2019.

Selain dari program kerja yang sudah disepakati, SAPA merupakan proses regenerasi di mana dibutuhkan dalam setiap organisasi sehingga organisasi itu tetap eksis dan memiliki generasi sebagai bentuk visi dan misi. Hal ini tentu sejalan dengan sebagaimana mestinya visi dan misi organisasi pada umumnya yang membutuhkan anggota maupun sumber daya manusia untuk melanjutkan kiprah dan tujuan organisasi.

Dipilihnya SAPA sebagai awal penerimaan anggota dan perekrutan karena UKM SB UCY tercatat sebagai organisasi intra kampus yang diakui legitimasinya pada Kongres Keluarga Besar Mahasiswa Universitas Cokroaminnoto Yogyakarta tahun 2018 (06/10/2018).

Kegiatan SAPA berlangsung selama dua hari (08-09/12/2018) dengan tema "Menanamkan Budaya Setia Sebagai Tonggak Awal Keberlanjutan Keluarga Seni dan Budaya", di pantai Wohkudu Gungungkidul Daerah Istimewa Yogakarta.

Diskusi Umum Tentang UKM Seni dan Budaya UCY

Diskusi Umum ini adalah serangkaian kegiatan untuk mendiskusikan hal-hal yang berkaitan dengan Unit Kegiatan Mahasiswa Seni dan Budaya Universitas Cokroaminoto Yogyakarta, karena sudah semestinya seperti Lembaga Mahasiswa lainnya yang mendukung segala aktivitas dan kemajuan Universitas, maka Unit Kegiatan Mahasiswa Seni dan Budaya Universitas Cokroaminoto Yogyakarta memberikan dukungan dengan menjadikan lembaga salah satu sentral perkembanga dan pelatihan untuk intelektualitas mahasiswa sehingga mampu bersaing dengan mahasiswa di Universitas lainnya.

Unit Kegiatan Mahasiswa Seni dan Budaya Universitas Cokroaminoto Yogyakarta yang bergerak dalam bidang kesenian dan kajian-kajian kebudayaan juga tidak lupa memberikan wadah yang layak sehingga mahasiswa mampu mengimplementasikan apa yang sudah didapat di dalam kelas dengan pendekaan-pendekatan kejuruan masing-masing.

Diskusi yan tidak begitu lama ini, membicarakn banyak hal tentang bagaimana peran mahasiswa dan Unit Kegiatan Mahasiswa Seni dan Buday Universitas Cokroaminoto Yogyakarta dalam memberikan sumbangsihnya untuk memajukan Universitas Cokrominoto Yogyakarta.

Selain membicarakan peran dan fungsi UKM SB UCY di Universitas, juga dibahas bagaimana Pengurus dan Anggota dari UKM SB UCY mampu menjadi pribadi yang tidak pernah melupakan jasa-jasa dari pendahulunya sehingga cita-cita yang dibawa dan dibangun oleh para pendahulu tidak terlupakan.

Pengambilan Sumpah Setia dan Pembacaan Surat Keputusan

Pengambilan Sumpah Setia dan Pembacaan Surat Keputusan adalah salah satu proses kegiatan yang termuat dalam Masa Penerimaan Anggota (SAPA) Unit Kegiatan Mahasiswa Seni dan Budaya Universitas Cokroaminoto Yogyakara (UKM SB UCY).

Sebelum pengambilan sumpah dan pembacaan surat keputusan, terlebih dahulu Dewan Kehormatan yang sekaligus menjadi penasihat di UKM SB UCY membacakan sumpah setianya sehingga proses pembacaan sumpah dilakukan oleh Dewan Kehormatan.

Dewan Kehormatan adalah Anggota Luar Biasa Unit Kegiatan Mahasiswa Seni dan Buday Universitas Cokroaminoto Yogyakarta yang telah memberikan tenaga, ide, dan hal-hal lain yang membantu perkembanga UKM SB UCY.

Dewan Kehormatan di ambil sumpah dan dikukuhkan melalui pembaacan surat keputusan (SK) oleh Ketua Umum Unit Kegiatan Mahasiswa Seni dan Budaya Univesitas Cokroaminoto Yogyakarta - Pembacaan SK keseluruhan dibacakan oleh Ketua Umum selaku pemangku tertinggi dalam struktural kepengurusan.

Dalam Pengambilan Sumpah yang dibacakan oleh Dewan Kehormatan Unit Kegiatan Mahasiswa Senni dan Budaya Universitas Cokroaminoto Yogyakarta juga ada simbolik keanggotan, Untuk lebih jelasnya, prosesnya seperti berikut:
  1. Pembacaan Sumpah Setia Dewan Kehormatan atau Anggota Luar Biasa UKM SB UCY
  2. Pembacaan Sumpah Setia Pengurus dan Anggota UKM SB oleh Dewan Kehormatan UKM SB UCY
  3. Proses Simbolik Keanggotaan oleh Dewan Kehormatan UKM SB UCY
  4. Pembacaan Surat Keputusan (SK) Dewan Kehormatan oleh Ketua Umum UKM SB UCY
  5. dan Pembacaan Surat Keputusan (SK) Anggota Kehormatan oleh Ketua Umum UKM SB UCY
Serangkaian proses pengambilan sumpah setia dan pembacaan surat keputusan ini diharapkan menjadi salah satu momen yang mampu membangun semangat juang dari anggota Unit Kegiatan Mahasiswa Seni dan Budaya Unvirsitas Cokroaminoto Yogyakarta.

Semoga apa yang menjadi cita-cita dan visi-misi Unit Kegiatan Mahasiswa Seni dan Budaya Universitas Cokroaminoto Yogyakarta tercapai dan bisa membantu kemajuan Universitas Cokroaminonto Yogyakarta.
    Pembubaran Panitia SAPA

    Pembubaran Kegiatan Masa Penerimaan Anggota dengan tema "Menanamkan Budaya Salam Setia Sebagai Tonggak Awal Keberlanjutan Keluarga Seni dan Budaya" dilakukan di Lembayung Coffe, di mana dalam pembubaran itu membahas mengenai evaluasi dari kegiatan yang telah terselenggara yang di dalamnya juga memuat mengenai Laporan Pertanggungjawaban dan Surat Pertanggungjawaban Unit Kegiatan Mahasiswa Seni dan Budaya Universitas Cokroaminoto Yogyakarta.

    0 Komentar